Information

Elicit AI : Fitur, Manfaat, Cara Menggunakan untuk Bantu Penelitian

Platform berbasis teknologi AI bernama Elicit tentu tidak asing bagi kalangan akademisi. Platform ini sering digunakan para akademisi untuk membantu berbagai hal berkaitan dengan kegiatan penelitian. 

Mulai dari mencari referensi ilmiah sampai memahami referensi yang berpotensi akan digunakan secara lebih mendalam. Banyaknya fitur di dalam platform ini membantu memberi efisiensi dalam penelitian maupun penulisan karya ilmiah. Berikut informasinya. 

Apa Itu Elicit AI?

Elicit AI adalah platform berbasis teknologi kecerdasan buatan (artificial intelligence – AI) yang membantu para peneliti maupun akademisi dalam melaksanakan penelitian dan menyusun karya tulis ilmiah. 

Platform Elicit menyediakan banyak sekali pilihan fitur. Fitur-fitur ini bisa digunakan salah satu atau beberapa sekaligus untuk menunjang kegiatan penelitian. Anda bisa menggunakannya untuk menyusun karya ilmiah seperti proposal penelitian, laporan penelitian, sampai tugas akhir seperti skripsi dan tesis. 

Fitur tertentu bisa diakses oleh pengguna yang sudah membayar biaya langganan. Namun, ada cukup banyak fitur yang bisa diakses secara gratis. Misalnya fitur Find Papers, Paper Chat, dan Research Report. 

Melalui 3 fitur yang bisa diakses pengguna gratis di Elicit AI ini, sudah lebih dari cukup untuk membantu kegiatan penelitian maupun penulisan karya ilmiah. Mulai dari mencari referensi ilmiah, melakukan kajian pustaka (literature review), hingga memahami suatu publikasi ilmiah sebelum dijadikan referensi. 

Jika merasa membutuhkan fitur lain karena tujuan dan kebutuhan tertentu, Anda bisa upgrade akun dari versi gratis ke berbayar. Biaya langganan layanan dari platform AI ini adalah 12 dolar per bulan. Biaya ini tentunya bisa berubah sewaktu-waktu. 

Fitur yang Ditawarkan Elicit AI

Elicit AI menyediakan berbagai fitur dalam satu platform sehingga ada kesan memberi layanan lengkap tanpa harus berpindah platform. Sesuai penjelasan sebelumnya, ada 3 fitur yang bisa diakses pengguna gratis. Berikut 3 fitur utama Elicit AI:

1. Find Papers

Fitur gratis pertama di dalam platform ini adalah Find Papers. Sesuai dengan namanya, fitur ini membantu para pengguna untuk menemukan publikasi ilmiah. Pada halaman utama platform disediakan kolom kosong yang diisi dengan kata kunci. 

Kata kunci ini bisa berupa topik penelitian, bidang keilmuan yang ditekuni, maupun menyusun kata kunci versi panjang agar platform merekomendasi publikasi lebih relevan dan spesifik. 

Nilai tambah platform ini, respon yang diberikan pasca mengetik kata kunci ada 3 kolom. Kolom paling kiri menyajikan daftar publikasi ilmiah di prosiding sampai jurnal. Kolom kedua adalah rangkuman seluruh publikasi ilmiah relevan yang ditemukan platform. 

Sementara kolom ketiga di sisi paling kanan adalah fitur Paper Chat. Jika tertarik dengan salah satu publikasi di kolom paling kiri, maka bisa di klik. Publikasi tersebut akan muncul di kolom paling kanan ini. Kemudian pengguna bisa mengajukan beberapa prompt berisi pertanyaan sampai perintah agar memahami isinya. 

2. Paper Chat

Fitur kedua yang bisa diakses pengguna gratis maupun berbayar di Elicit AI adalah Paper Chat. Fitur ini juga dijelaskan sekilas di penjelasan poin sebelumnya. Paper Chat membantu pengguna untuk memahami secara mendalam suatu publikasi ilmiah. 

Lewat fitur ini, pengguna cukup mengunggah file PDF maupun format lain yang mendukung dari perangkat yang digunakan. Kemudian akan muncul fitur Chat AI mirip Chat GPT. Silahkan mulai mengajukan pertanyaan, perintah, dan prompt dengan detail lain sesuai kebutuhan. 

Misalnya, jika ada istilah kurang dipahami, ada bagian yang dirasa masih ambigu, dan sebagainya. Maka bisa ditanyakan lewat fitur ini dan platform akan memberi penjelasan rinci dan mendalam. Jadi, fitur ini membantu memahami suatu publikasi ilmiah. 

Sehingga membantu menentukan apakah relevan untuk dijadikan referensi, ada tidaknya data yang bisa dicantumkan, ada tidaknya teori yang dikemukakan ahli untuk dikutip, dan sebagainya. 

3. Research Report

Fitur ketiga yang bisa diakses gratis oleh para pengguna Elicit AI adalah Research Report. Fitur satu ini membantu memberi kemudahan dan kepraktisan dalam melakukan kajian literatur atau literature review. 

Fitur ini membantu pengguna untuk mendapat informasi mengenai daftar temuan penelitian terkini. Kemudian menjelaskan tren dan arah perubahan tren penelitian atau publikasi ilmiah. Dimana semua informasi ini akan dijadikan satu sehingga ringkas dan mudah dipahami. 

Bagi para dosen maupun mahasiswa dan peneliti yang akan mencari topik penelitian, melakukan kajian pustaka untuk proses awal penelitian tersebut, dan sejenisnya. Maka bisa memanfaatkan fitur ini. Sehingga dalam tempo singkat bisa mengetahui hasil penelitian terkini, tren penelitian, sampai research gap. 

Akses ke fitur ini sama seperti mengakses fitur Find Papers. Ketika memilih fitur ini, maka platform akan menampilkan suatu kolom kosong. Bisa diisi dengan kata kunci seperti bidang keilmuan, isu yang naik daun, dan sebagainya. Dalam hitungan detik, platform akan membuat analisis dan menyajikan temuan-temuan penelitian sebelumnya. 

Selain fitur yang memungkinkan pengguna gratis mengakses layanan Elicit AI. Ada beberapa fitur lain yang eksklusif. Dimana hanya bisa diakses pengguna yang berbayar atau berlangganan. Seperti fitur Extract Data, Systematic review, Competitive Landscape, dan General Research Agent. 

Melalui fitur yang beragam ini, platform pun memungkinkan pengguna melakukan banyak hal dan memenuhi kebutuhan mereka. Baik dalam mencari referensi ilmiah, memahami suatu referensi ilmiah, menemukan research gap, dan masih banyak lagi yang lainnya. 

Manfaat Elicit AI dalam Menunjang Penelitian

Melalui berbagai fitur yang ditawarkan Elicit, maka praktis ada banyak manfaat yang diberikan platform AI ini. Bagi dosen, mahasiswa, dan peneliti bisa membantu dalam kegiatan penelitian. Berikut manfaat yang diberikan: 

1. Membantu Menentukan Topik Penelitian

Platform AI satu ini memberi manfaat bagi peneliti untuk menentukan topik penelitian. Sebab dengan beberapa fitur di dalamnya, maka membantu peneliti menemukan pola tren penelitian. 

Kemudian, membantu juga dalam melihat topik apa saja yang diteliti oleh peneliti di bidang keilmuan yang sama. Selanjutnya, membantu mengetahui seluruh publikasi dari penelitian paling terkini. 

Semua ini akan membantu peneliti melihat topik apa saja yang menarik dan tepat untuk diteliti. Sehingga masih sesuai dengan tren publikasi ilmiah. Sekaligus tetap fokus pada kepakaran di bidang keilmuan yang ditekuni. 

2. Membantu dalam Mengidentifikasi Research Gap

Dalam kegiatan penelitian, tentu akan ada tahap mencari research gap. Terutama ketika memilih topik yang pernah diteliti oleh peneliti dan akademisi lain sebelumnya. Memilih topik yang sama sah saja dilakukan selama tidak ada pengulangan atau repetisi. 

Salah satu kunci mencegah mengulang penelitian terdahulu adalah dengan mencari research gap. Yakni inkonsistensi atau celah yang memungkinkan peneliti masa sekarang melanjutkan penelitian terdahulu. 

Research gap dilakukan dengan banyak metode, salah satunya lewat kajian pustaka. Peneliti perlu membaca dan memahami publikasi hasil penelitian terdahulu. Kemudian akan menemukan inkonsistensi sampai saran dari peneliti terdahulu untuk melanjutkan penelitiannya di aspek mana dan kenapa. 

Platform Elicit AI membantu proses kajian pustaka tersebut. Membantu peneliti memahami isi dari suatu publikasi hasil penelitian. Kemudian memudahkan dan mempercepat penemuan research gap. Sehingga topik yang diteliti bisa jelas, spesifik, dan dijamin tidak mengulang penelitian lama. 

3. Memudahkan Pencarian Referensi Ilmiah

Mencari referensi ilmiah juga menjadi tahapan penting dalam penelitian. Tujuannya bermacam-macam. Mulai dari untuk memahami topik yang akan diteliti,  mencari data pendukung untuk penyusunan proposal sampai laporan penelitian, dan tujuan lainnya. 

Platform AI bernama Elicit membantu proses tersebut. Yakni melalui fitur Find Papers maupun fitur lain yang digunakan bersamaan. Sehingga membantu menemukan calon referensi ilmiah potensial. Sekaligus membantu menentukan mana yang paling relevan, terkini, dan juga sesuai pertimbangan lainnya. 

4. Membantu Memahami Referensi Ilmiah

Setiap referensi ilmiah yang ditemukan tentu perlu dipahami dan dianalisis. Sehingga bisa menilai apakah bisa digunakan referensi dalam penelitian atau sebaliknya. Kemudian, ada data apa saja yang bisa dipakai dalam menunjang penelitian yang akan dilakukan dan sebagainya. 

Memahami suatu publikasi ilmiah butuh waktu. Sebab dimulai dengan membacanya pelan-pelan. Kemudian dipahami isinya bagaimana dan menganalisis ada relevansi tidaknya dengan topik yang diteliti. 

Platform Elicit bisa memudahkan dan mempercepat proses tersebut. Sebab tersedia fitur untuk meringkas suatu artikel ilmiah pada prosiding maupun jurnal. Kemudian ada Chat Ai untuk menanyakan detail lain yang belum dipahami. Sehingga benar-benar paham isi referensi tersebut. 

5. Memudahkan Proses Kajian Pustaka

Tahap penting lain di dalam kegiatan penelitian adalah kajian pustaka. Proses ini bermaksud untuk memahami suatu referensi ilmiah, membantu menentukan data apa saja yang bisa digunakan dan dikutip, dan sebagainya. 

Kajian pustaka akan lebih mudah dan cepat dengan bantuan platform AI satu ini. Sebab ada rangkuman yang dalam hitungan detik disajikan ke pengguna. Kemudian diikuti dengan Chat AI dan fitur lain yang membantu proses kajian pustaka tersebut. 

Kajian pustaka dengan AI semacam ini akan memudahkan dan mempercepat proses penyusunan bab tinjauan pustaka. Baik dalam proposal penelitian, laporan penelitian, dan publikasi hasilnya ke prosiding, jurnal, sampai buku ilmiah. 

6. Mendukung Penyusunan Karya Ilmiah Berkaitan dengan Penelitian

Melalui penjelasan sebelumnya, tentu bisa dipahami juga bahwa Elicit bisa bermanfaat dalam menyusun karya ilmiah. Dalam penelitian, akan ada beberapa karya ilmiah disusun oleh peneliti. 

Mulai dari proposal penelitian, kemudian laporan progres penelitian untuk evaluasi dan monitoring, laporan akhir penelitian, sampai karya ilmiah untuk dipublikasikan sebagai bentuk penyebarluasan hasil penelitian tersebut atau luaran penelitian. 

Platform ini tidak menyediakan fitur spesifik untuk menyusun karya ilmiah berkaitan penelitian. Namun menggabungkan beberapa fitur sekaligus. Misalnya Find Papers untuk mencari referensi ilmiah, kemudian Paper Chat untuk membantu analisis suatu referensi ilmiah, dll. Hasilnya bisa digunakan untuk menyusun karya ilmiah tersebut. 

7. Meminimalkan Resiko Menggunakan Referensi Tidak Kredibel

Manfaat lain yang ditawarkan platform AI ini kepada para peneliti adalah meminimalkan resiko salah memilih referensi ilmiah. Disebut demikian, karena platform AI ini hanya merekomendasikan publikasi ilmiah kredibel. 

Yakni dari prosiding dan jurnal dengan reputasi yang dijamin kredibel. Sehingga membantu menghindari penggunaan referensi yang kurang kredibel dan menurunkan kualitas proses sampai hasil penelitian yang dilakukan. 

Namun tentu, karena platform ini berbasis teknologi AI dan dirancang dengan bahasa mesin. Maka ada kemungkinan terjadi respon yang error atau keliru. Jadi, setiap kali ada respon diberikan usahakan dibaca, dipahami, dan dikonfirmasi kebenaran dan kelogisannya sebelum digunakan. 

Cara Menggunakan Elicit AI

Lalu, bagaimana cara menggunakan Elicit AI untuk menunjang kegiatan penelitian? Berhubung platform AI satu ini menyediakan fitur beragam. Sehingga relevan dengan beberapa tujuan penggunaan masing-masing peneliti. 

Maka tentu penggunaannya disesuaikan dengan fitur yang sesuai. Masing-masing fitur punya cara penggunaan yang berbeda. Berikut langkah-langkah penggunaan 3 fitur yang dijelaskan sebelumnya karena bisa diakses pengguna dalam versi gratis: 

1. Cara Menggunakan Find Papers

Jika ingin mencari referensi ilmiah yang relevan, menentukan topik penelitian, dan kebutuhan lain. Maka bisa mencoba menggunakan fitur Find Papers. Berikut langkah-langkahnya: 

  • Buka browser pada perangkat elektronik yang digunakan dan masuk ke website resmi Elicit di https://elicit.com/.
  • Pada halaman utama, silahkan klik pilihan Tools “Find Papers”. Maka kursor akan aktif di kolom kosong di sebelah kanan fitur tersebut.
  • Silahkan ketik kata kunci pencarian. Misalnya suatu isu, bidang keilmuan, dan kata kunci lebih spesifik lain untuk mendapat rekomendasi referensi lebih spesifik juga.
  • Tunggu beberapa saat, dan silahkan membaca satu per satu publikasi ilmiah yang direkomendasikan. Gunakan fitur rangkuman dan Chat AI yang disediakan dalam menentukan referensi yang relevan.
  • Selesai.

2. Cara Menggunakan Paper Chat

Jika ingin memahami lebih dalam suatu referensi atau publikasi ilmiah. Maka bisa menggunakan Paper Chat. Berikut langkah-langkahnya: 

  • Buka browser pada perangkat elektronik yang digunakan dan masuk ke website resmi Elicit di https://elicit.com/.
  • Pada halaman utama, silahkan klik pilihan Tools “Paper Chat”. Maka akan muncul kotak dialog dan meminta Anda mengunggah dokumen publikasi ilmiah.
  • Silahkan klik tombol “Select Source” kemudian cari lokasi penyimpanan dokumen. Unggah dan tunggu sampai proses unggah selesai dan Elicit akan merangkum isi dokumen tersebut.
  • Platform akan menampilkan rangkuman, pada bagian bawah akan ada kolom kosong yang menandakan ada fitur Chat AI. Silahkan dibaca rangkumannya, jika ada pertanyaan dan perintah lanjutan silahkan susun prompt di Chat AI yang muncul.
  • Selesai.

3. Cara Menggunakan Research Report

Jika ingin melakukan research gap dan kebutuhan memahami pola tren publikasi ilmiah. Maka bisa menggunakan fitur Research Report. Berikut langkah-langkahnya: 

  • Buka browser pada perangkat elektronik yang digunakan dan masuk ke website resmi Elicit di https://elicit.com/.
  • Pada halaman utama, silahkan klik pilihan Tools “Research Report”. Maka kursor akan aktif di kolom kosong di sebelah kanan fitur tersebut.
  • Silahkan ketik kata kunci untuk membantu platform mencarikan publikasi ilmiah relevan dengan topik dan merangkum semuanya menjadi satu. Semua publikasi ilmiah yang relevan akan disusun menjadi satu artikel ilmiah mirip artikel pada jurnal.
  • Silahkan membaca rangkuman tersebut, jika ada yang perlu ditanyakan gunakan fitur Chat AI di sisi sebelah kanan rangkuman.
  • Jika ingin menyimpan rangkuman, klik tombol “Save PDF” di sebelah kiri.
  • Selesai.

Ketiga fitur ini mendukung jalannya penelitian sehingga penting untuk diketahui bagaimana cara memanfaatkan atau menggunakannya. Jadi, dengan penjelasan di atas tidak perlu ragu memanfaatkan Elicit AI untuk menunjang jalannya penelitian yang akan dilakukan.

Pujiati

Pujiati telah menjadi SEO Content Writer hampir 10 tahun. Dia berpengalaman menulis konten seputar dosen, kepenulisan akademis dan kreatif, serta kesehatan. Melalui tulisan, Pujiati merasa senang ketika apa yang ia tulis bermanfaat untuk pembaca.

Recent Posts

Nama Julukan: Contoh dan Cara Penulisan dalam Karya Buku

Mengapa satu sebutan bisa membuat seseorang langsung dikenali, bahkan tanpa menyebut nama aslinya? Dari tokoh…

2 jam ago

Contoh Kata Transisi dan Cara Penggunaannya dalam Kalimat

Pernahkah Anda merasa tulisan terasa kaku atau antar kalimatnya tampak tidak nyambung? Masalah ini biasanya…

2 jam ago

Aturan Penulisan Gelar Haji dan Contoh

Gelar haji sering kita lihat tercantum di depan nama, mulai dari undangan resmi hingga papan…

2 jam ago

Cara Mencari Ebook di Google, Perpusnas, Google Scholar

Mencari buku digital seharusnya tidak memakan waktu lama. Faktanya, banyak orang belum tahu bahwa cara…

2 jam ago

Aturan Penulisan Pangkat Golongan PNS, Jangan Keliru!

Dalam dunia birokrasi, detail kecil sering kali berdampak besar, termasuk dalam penulisan pangkat golongan PNS.…

2 jam ago

Aturan dan Contoh Penulisan Notasi Ilmiah

Dalam dunia akademik dan sains, ketelitian dalam menulis angka sangatlah penting. Salah satu cara yang…

2 jam ago