Information

Program Pustaka Akademisi 2022: Banjir Diskon Cetak, Pengajuan KI dan Parafrase

Penerbit deepublish yang berkomitmen menyediakan buku-buku berkualitas bagi masyarakat kembali menggelar program menarik. Kali ini program diberi tajuk Program Pustaka Akademisi 2022. 

Sesuai dengan namanya, program ini memang ditujukan untuk kalangan akademisi yang sudah memiliki naskah buku ilmiah siap cetak. Yakni untuk buku ajar dan buku referensi. Bagi para akademisi yang memiliki naskah siap terbit, simak detail programnya di bawah ini. 

Program Pustaka Akademisi 2022

Program Pustaka Akademisi 2022 merupakan program yang diselenggarakan penerbit deepublish untuk mendorong kalangan akademisi menerbitkan buku ilmiah berkualitas dengan fasilitas tambahan diskon cetak, diskon biaya layanan KI, dan diskon layanan parafrase. 

Melalui promo ini, penerbit deepublish bertujuan untuk menggandeng lebih banyak kalangan akademisi untuk menulis dan menerbitkan buku berkualitas sesuai bidang keilmuan yang ditekuni. 

Sehingga bisa menyediakan bahan bacaan berkualitas untuk masyarakat yang lebih unggul. Sebab melalui penyediaan literasi berkualitas, maka masyarakat sebagai generasi penerus bangsa bisa mengakses ilmu pengetahuan berkualitas juga.  

Harapannya, masyarakat kemudian bisa menjadi SDM yang unggul dalam membangun dan mengembangkan bangsa dan negara. Kalangan akademisi yang merupakan ahli di suatu bidang keilmuan tentu sangat cocok terlibat dalam menyediakan literasi berkualitas tersebut. 

Penerbit deepublish bersama Program Pustaka Akademisi 2022 membantu setiap kalangan akademisi dalam menerbitkan karya tulisnya. Selain mendapatkan layanan prioritas dimana naskah yang dikirimkan akan segera diproses. 

Kalangan akademisi yang menjadi peserta program juga berhak mendapatkan berbagai diskon menarik. Mulai dari diskon cetak, diskon layanan KI, dan diskon layanan parafrase. Sehingga dijamin naskah yang dimiliki terbit dengan kualitas terbaik. 

Syarat dan Ketentuan Program

Sebagaimana dengan program-program sebelumnya yang diselenggarakan oleh penerbit deepublish. Melalui Program Pustaka Akademisi 2022 juga ditetapkan sejumlah syarat dan ketentuan. 

Syarat dan ketentuan ini bertujuan untuk menjaga kualitas naskah para akademisi yang mendaftar di dalam program. Sehingga ketika terbit di tengah masyarakat bisa menjadi bacaan berkualitas dan mudah dipahami oleh pembaca. 

Jika tertarik untuk mengikuti Program Pustaka Akademisi 2022 maka berikut syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi: 

  1. Penulis bisa mengirimkan lebih dari 1 naskah.
  2. Proses pengiriman naskah dimulai dari tanggal 15 September 2022 – 15 Oktober 2022
  3. Penerimaan naskah maksimal 100 naskah
  4. Ukuran dan jumlah halaman tidak dibatasi Mengirimkan secara lengkap:
  1. A5 (14 cm x 20 cm),
  2. Unesco (15,5 cm x 23 cm),
  3. B5 (18 cm x 25 cm),
  4. A4 (21 cm x 29,7 cm).
  5. Buku Ajar :

Kata pengantar, daftar isi, daftar gambar, daftar tabel, (bisa dibuatkan penerbit/penulis), pendahuluan, batang tubuh (jumlah dan isi bab oleh penulis), lampiran, index (bisa dibuatkan penerbit/penulis), daftar pustaka, sinopsis, tentang penulis)

  1. Buku Referensi Penelitian:
  • Bagian awal : abstrak, kata pengantar, daftar isi, daftar gambar, daftar tabel.
  • Bagian utama : pendahuluan, Kajian literatur dan pengembangan hipotesis (jika ada), cara/metode penelitian,
  • hasil penelitian dan pembahasan, kesimpulan dan saran (jika ada).
  • Bagian akhir : ucapan terima kasih (jika ada), keterangan simbol (jika ada), dan daftar pustaka.
  1. Penulis wajib dari kaum akademisi penelitian. Yakni dosen dan guru di seluruh wilayah Indonesia.

Fasilitas yang Didapatkan Peserta Program

Sesuai dengan penjelasan syarat dan ketentuan di atas, Program Pustaka Akademisi 2022 ditujukan untuk naskah buku ajar dan buku referensi. Jika dosen memiliki karya tulis ilmiah dalam bentuk artikel maupun jenis non buku lainnya, maka bisa memakai jasa parafrase.

Program ini sendiri terbuka untuk kalangan akademisi saja dan pendaftarannya dibuka dari 15 September 2022 dan berakhir pada 15 Oktober 2022 mendatang. Tidak akan rugi mengikuti program khusus ini. 

Apalagi ada banyak fasilitas tambahan bisa didapatkan oleh peserta program yang naskahnya terpilih. Fasilitas tambahan tersebut antara lain: 

  • Desain Cover Gratis, perbaikan hingga 2 kali
  • Desain Layout Gratis, perbaikan hingga 2 kali
  • Proofread dan Editing Naskah Gratis
  • Pengurusan ISBN dan pelaporan arsip ke perpusnas/perpusda
  • Cetak Dummy Book Gratis
  • E-Sertifikat Penulis, jika menerbitkan lebih dari 50 Eksemplar, mendapat sertifikat cetak
  • Gratis Terindeks Google Scholar, jika menerbitkan lebih dari 50 Eksemplar
  • Gratis terbit versi ebook dan dipublikasi melalui Google Play Book, jika menerbitkan lebih dari 50 Eksemplar
  • Royalti 10%-15% untuk setiap buku yang terjual melalui jaringan pemasaran penerbit Deepublish
  • Gratis Cek Plagiarisme

Paket Promo dalam Program yang Bisa Dipilih

Dalam Program Pustaka Akademisi 2022, para akademisi yang mendaftar bisa memilih salah satu dari tiga paket promo yang disediakan. Berikut detailnya: 

1. Paket 1

Para peserta program bisa memilih paket satu dengan ketentuan minimal cetak adalah 25-49 eksemplar. Pada paket ini, peserta bisa mendapatkan diskon cetak sampai 10% sehingga bisa menghemat biaya cetak dan penerbitan naskah. 

2. Paket 2

Pilihan paket yang kedua adalah paket 2, pada paket ini peserta minimal melakukan cetak sebanyak 50-100 eksemplar dan kemudian berhak mendapatkan diskon cetak sampai 20%. 

3. Paket 3

Pilihan paket yang terakhir adalah paket 3, paket ini bisa dinikmati peserta yang mencetak dalam jumlah minimal 101 eksemplar. Peserta kemudian berhak mendapatkan diskon cepat sampai 30%. 

Dari penjelasan di atas, maka semakin banyak jumlah eksemplar naskah yang dicetak semakin tinggi diskon cetak yang didapatkan oleh peserta. Sehingga bisa menghemat biaya penerbitan buku dalam jumlah yang signifikan. 

Bonus Tambahan yang Bisa Dinikmati

Tidak hanya memberikan diskon cetak saja, peserta di dalam Program Pustaka Akademisi 2022 juga berhak mendapatkan bonus tambahan. Bonus tambahan yang disediakan ada 2 jenis, yaitu: 

1. Bonus Diskon Layanan KI

Peserta yang mengikuti program kemudian berhak mendapatkan diskon atau potongan harga untuk layanan pengajuan KI. Jika peserta mengajukan 3 KI maka berhak menerima diskon 20% dengan tambahan potongan Rp 50.000. 

Sedangkan untuk peserta program yang mengajukan KI minimal 5 atau lebih. Maka berhak mendapatkan diskon sebesar 20% dan tambahan potongan tunai sebesar Rp 100.000. 

2. Bonus Diskon Layanan Parafrase

Jika kalangan akademisi peserta Program Pustaka Akademisi 2022 memiliki karya tulis ilmiah non buku. Kemudian kesulitan untuk mengubahnya menjadi naskah buku, maka bisa memakai layanan parafrase dari penerbit deepublish. 

Jika mendaftar di dalam, Program Pustaka Akademisi 2022 maka layanan parafrase ini tidak perlu dibayar penuh. Sebab peserta berhak memperoleh diskon layanan parafrase sampai 10%. 

Tertarik untuk mengikuti Program Pustaka Akademisi 2022 dari penerbit deepublish? Maka bisa melakukan pendaftaran yang dibuka secara online sejak Rabu, 15 September 2022 dan ditutup pada 15 Oktober 2022 mendatang. 

Informasi lebih mengenai Program Pustaka Akademisi bisa berkunjung ke laman https://penerbitdeepublish.com/program-pustaka-akademisi-2022/. Atau bisa juga menghubungi Customer Service penerbit deepublish yang nanti akan membantu proses pendaftaran ke program ini. 

Salmaa

sharing and optimazing

Recent Posts

Penulisan Satuan yang Benar (Berat, Panjang, Luas, Waktu, Jumlah)

Dalam menyusun karya ilmiah, Anda tak jarang perlu menuliskan suatu satuan atau ukuran. Penulisan satuan…

5 hari ago

Cara Mengetahui Tren Penelitian untuk Menentukan Topik

Kegiatan penelitian yang dilakukan para dosen dan peneliti tentunya tidak terlepas dari tahap analisis tren…

5 hari ago

6 Tips Visualisasi Data agar Mudah Dipahami Kalangan Pembaca

Mempelajari tips visualisasi data penelitian tentu penting bagi seorang dosen dalam mengurus publikasi ilmiah. Sebab…

2 minggu ago

Penulisan Pasal dan Ayat yang Benar dalam Kalimat

Penulisan pasal dan ayat yang benar di dalam bahasa Indonesia ternyata diatur sedemikian rupa. Artinya,…

2 minggu ago

Penelitian Grounded Theory : Jenis, Tahapan, Kelebihan, Contoh

Kegiatan penelitian diketahui memiliki banyak teknik, salah satunya adalah teknik grounded theory. Teknik penelitian ini…

2 minggu ago

Program Bantuan Akreditasi Program Studi Tahun 2024

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) resmi mengumumkan pembukaan program Bantuan Akreditasi Program Studi…

2 minggu ago