Mengenal berbagai kata serapan dari bahasa Jepang menjadi salah satu langkah untuk memperkaya perbendaharaan kata. Sebab, ada lebih banyak kosakata bisa digunakan dalam menyampaikan suatu ide. Baik dalam bentuk tulisan maupun disampaikan secara lisan.
Berdasarkan hasil sejumlah penelitian, bahasa Jepang yang diserap ke dalam bahasa Indonesia ada sekitar puluhan kata. Definisinya juga bisa dilihat dan di cek melalui laman KBBI daring. Lalu, apa saja kata serapan tersebut? Berikut informasinya.
Daftar Kata Serapan dari Bahasa Jepang
Mengutip dari hasil penelitian di tahun 2021 yang dipublikasikan di jurnal ilmiah Prosodi, menjelaskan bahwa ada sekitar 67 kosakata dari bahasa Jepang masuk ke dalam bahasa Indonesia. Lalu, apa saja kata serapan dari bahasa Jepang tersebut? Berikut beberapa diantaranya:
1. Wibu
Kata serapan pertama dari bahasa Jepang yang masuk ke bahasa Indonesia dan KBBI adalah wibu. Dalam KBBI daring, wibu adalah orang yang terobsesi dengan budaya dan gaya hidup orang Jepang.
2. Otaku
Kedua, ada kata serapan bahasa Jepang yakni kata otaku. Dalam KBBI, otaku adalah penggila suatu hal, misalnya produk kebudayaan, alat transportasi, dan sebagainya.
3. Ikigai
Ketiga, ada kata ikigai. Dalam KBBI, ikigai adalah konsep hidup dari Jepang yang memandang bahwa kebahagiaan hadir dari adanya tujuan hidup yang jelas dan penuh kesadaran.
4. Karosi
Kosakata dari bahasa Jepang yang menjadi kata serapan selanjutnya adalah kata karosi. Dalam KBBI, karosi adalah kematian akibat bekerja terlalu keras.
5. Isekai
Selanjutnya ada kata isekai yang dalam KBBI memiliki dua makna. Makna pertama adalah dunia lain. Sedangkan makna yang kedua adalah dimensi lain.
6. Hikikomori
Berikutnya adalah kata hikikomori. Dalam KBBI sendiri ada dua arti untuk kosakata asal bahasa Jepang ini. Pertama, hikikomori adalah fenomena penarikan diri dari kehidupan sosial, umumnya dilakukan oleh remaja dan dewasa muda di Jepang.
Sedangkan definisi yang kedua di dalam KBBI, menjelaskan bahwa hikikomori adalah orang yang mengurung diri dari kehidupan sosial dengan terus menerus berada di dalam rumah.
7. Bonsai
Daftar kata serapan dari bahasa Jepang berikutnya adalah kata bonsai. Banyak orang mengira kalau kosakata ini berasal dari bahasa China. Padahal, asalnya dari bahasa Jepang.
Dalam KBBI, definisinya ada dua. Pertama, bonsai adalah tanaman yang dikerdilkan. Definisi kedua, bonsai adalah tumbuhan kerdil, diperoleh dengan menanamnya dalam pot dengan cara tertentu (pot dangkal, pemangkasan akar dan cabang, pemupukan terkendali, dan sebagainya).
8. Dakocan
Selanjutnya ada kata dakocan yang berasal dari kosakata dakochan dalam bahasa Jepang. Dalam KBBI, dakocan adalah boneka yang terbuat dari karet dan seluruh tubuhnya diberi warna hitam, diberi anting-anting bulat dan besar.
9. Jibaku
Berikutnya ada kosakata bahasa Jepang jibaku. Dalam bahasa Indonesia, kata ini diserap dan dalam bentuk berimbuhan menjadi “berjibaku”. Dalam KBBI, berjibaku adalah bertindak nekat.
Sedangkan definisi kedua, KBBI menjelaskan berjibaku adalah menyerang musuh dengan jalan menubrukkan dirinya (yang sudah dipersenjatai dengan bom atau alat peledak lain) pada musuh. Sehingga kata berjibaku bisa ditempatkan pada konteks kalimat yang menjelaskan suasana perang, berada di lokasi yang sedang perang, dll.
10. Obi
Selanjutnya, ada kata serapan dari bahasa Jepang obi. Obi dalam KBBI memiliki arti ikat pinggang lebar yang dikenakan sebagai pelengkap pakaian (misalnya pada kimono dan baju judo).
11. Ninja
Berikutnya ada kata ninja yang juga kata serapan yang berasal dari bahasa Jepang, yakni dari kata ninjda. Dalam KBBI, ninja memiliki 2 definisi. Pertama, ninja adalah orang yang terlatih, menguasai ilmu bela diri dari Jepang, bertugas untuk melakukan spionase dan pembunuhan.
Sedangkan definisi kedua, ninja adalah pembunuh gelap yang berpakaian serba hitam dengan muka berkedok yang melakukan aksinya secara terencana. Adanya 2 definisi, membuat kata ninja bisa masuk ke dua kalimat dengan konteks berbeda.
12. Daidanco
Kata serapan dari bahasa Jepang berikutnya adalah kata daidanco. Dalam KBBI, daidanco adalah komandan batalyon. Daidanco menjadi salah satu kata serapan yang masuk bahasa Indonesia ketika masa perang dan pendudukan Jepang di Indonesia di masa lalu.
Selain daidanco ada kata danco, bucho, cudanco, dll yang kebetulan belum masuk dalam KBBI. Namun, beberapa orang di Indonesia familiar dengan kosakata dari bahasa Jepang ini.
13. Sudoku
Berikutnya ada kata sudoku yang merupakan nama permainan khas asal Jepang. Dalam KBBI, sudoku adalah teka-teki berupa persegi berukuran 9×9 yang dibagi menjadi 9 buah persegi kecil berukuran 3×3, tiap persegi kecil diisi beberapa angka acak yang harus dilengkapi sedemikian rupa sehingga tiap kotak pada tiap baris dan kolom pada persegi besar memuat angka 1 hingga 9, dan angka yang sama tidak boleh berdekatan.
14. Sumo
Selanjutnya ada kata serapan sumo. Dalam KBBI, sumo adalah gulat tradisional Jepang. Kemudian, ada juga bentuk turunannya, yakni kata pesumo. Pesumo dalam KBBI adalah orang yang bermain sumo.
15. Aikido
Masih seputar olahraga atau cabang olahraga, selain sumo ada kata aikido. Dalam KBBI, aikido adalah olahraga bela diri asal Jepang yang menggunakan teknik mengunci dan menahan serangan lawan dan memanfaatkannya untuk menjatuhkan lawan.
16. Yukata
Selanjutnya ada kosakata yukata. Dalam KBBI, yukata adalah pakaian tradisional Jepang seperti kimono dengan pemakaian yang lebih sederhana, berbahan tipis, biasanya digunakan saat perayaan festival musim panas.
17. Kimono
Kimono juga termasuk kata serapan dari bahasa Jepang dan berkaitan dengan yukata. Dalam KBBI, kimono adalah baju panjang tradisional Jepang, berlengan lebar dengan selempang besar di pinggang, dipakai oleh perempuan.
Selain itu, definisi lainnya dalam KBBI untuk kimono adalah baju panjang berlengan lebar, dipakai untuk tidur, sebelum dan sesudah mandi. Sehingga untuk konteks penyebutan baju tidur sampai handuk berbentuk baju (bathrobe) dengan model lengan maupun kerah kimono.
18. Dorayaki
Berlanjut ke kosakata asal bahasa Jepang yang mengarah pada makanan khas. Salah satunya adalah dorayaki dan dalam KBBI, dorayaki adalah penganan khas Jepang yang terbuat dari adonan panekuk, berbentuk seperti dua panekuk yang ditangkupkan, biasanya berisi selai kacang, ubi jalar, atau cokelat.
19. Sayonara
Berikutnya ada kosakata dari bahasa Jepang sayonara. Sayonara sendiri merupakan sebuah kata seru atau interjeksi. Dalam KBBI, sayonara adalah selamat tinggal. Sehingga bisa digunakan sebagai ucapan perpisahan di akhir pertemuan.
20. Samurai
Kata serapan dari bahasa Jepang berikutnya adalah kata samurai. Dalam KBBI sendiri samurai memiliki dua definisi yang berbeda. Pertama, samurai adalah aristokrat Jepang dari golongan ksatria (prajurit).
Sedangkan pada definisi kedua, samurai adalah pedang khas Jepang, bermata tajam pada satu sisi, dan berbentuk melengkung. Samurai yang dipahami sebagai senjata, kemudian bisa juga disebut sebagai katana.
21. Anime
Berikutnya ada kosakata asal bahasa Jepang yakni anime. Dalam KBBI, anime adalah animasi atau kartun khas Jepang. Film-film dan serial kartun atau animasi dari Jepang, diketahui juga ikut berkontribusi dalam menambah kata serapan bahasa Indonesia dari bahasa asing.
22. Manga
Selanjutnya ada kosakata manga. Dalam KBBI, manga adalah komik khas Jepang. Sehingga merujuk pada cerita bergambar atau komik. Sementara anime yang dijelaskan sebelumnya, adalah animasi atau cerita bergambar dalam bentuk film dan serial.
Kata manga yang menjadi kata serapan, kemudian terbagi menjadi beberapa kategori. Hal ini disesuaikan dengan kategori atau jenis-jenis manga yang berkembang di Jepang. Berikut jenis dan definisinya menurut KBBI:
- manga josei: manga untuk perempuan dewasa, bertema rumah tangga, perkuliahan, pekerjaan
- manga kodomo: manga untuk anak-anak, biasanya bertema komedi, persahabatan, atau petualangan
- manga sonen: manga untuk remaja laki-laki, biasanya bertema robot, pertempuran, dan magis
- manga soujo: manga untuk perempuan, biasanya bertema percintaan yang ringan
- manga yonkoma: manga yang terdiri atas empat panel vertikal berukuran sama, ceritanya singkat dan biasanya bergenre komedi
23. Wota
Kata serapan dari bahasa Jepang selanjutnya adalah kata wota. Dalam KBBI, wota adalah orang yang menggemari dan menggandrungi grup idola.
24. Udon
Kata serapan berikutnya adalah udon. Dalam KBBI, udon adalah mi yang terbuat dari tepung terigu, berbentuk tebal dan agak lebar, bertekstur kenyal. Makanan satu ini tentu tidak asing di telinga, karena cukup terkenal di Indonesia.
Baik disajikan di restoran makanan Jepang maupun versi mie instan yang tersedia di minimarket dan supermarket. Sekilas mirip olahan mie, hanya saja udon punya ciri khas tampilan mie yang lebih tebal dari mie jenis lainnya.
25. Origami
Origami juga termasuk kata serapan yang berasal dari bahasa Jepang. Dalam KBBI sendiri, origami adalah seni melipat kertas dari Jepang. Masyarakat Indonesia juga bisa dikatakan sangat familiar dengan seni ini.
26. Susyi
Kata serapan dari makanan khas Jepang juga cukup banyak, selain udon maupun ramen. Ada juga sushi yang dalam bahasa Indonesia, bentuk bakunya adalah susyi. Dalam KBBI, susyi adalah makanan khas Jepang dengan dua bahan utama, yaitu nasi yang dicampur cuka dan makanan laut seperti udang, kepiting, dan ikan.
27. Tempura
Masih seputar kata serapan di ruang lingkup makanan khas asal negara Jepang. Ada kata serapan tempura. Dalam KBBI, tempura adalah masakan yang terbuat dari sayuran atau boga bahari yang bersalut adonan tipis dan digoreng.
28. Wasabi
Selanjutnya ada wasabi yang juga kata serapan yang berasal dari bahasa Jepang. Dalam KBBI, wasabi memiliki 2 definisi berbeda. Pertama, wasabi adalah pasta yang terbuat dari akar tanaman wasabi.
Kedua, menjelaskan apa itu tanaman wasabi. Jadi, dalam KBBI, definisi kedua dari wasabi adalah terna tegak menahun, berdaun tunggal bertoreh, berbunga majemuk payung, mahkota berwarna variasi, putih keunguan atau ungu kemerahan, tumbuh di bioma tropis maupun subtropis, tempat terbuka, daun dimanfaatkan sebagai obat asma, terapi insomnia, dan sebagainya.
29. Moci
Kata serapan lain dari makanan asal Jepang adalah Moci. Dalam KBBI, moci adalah penganan, dibuat dari tepung ketan untuk menyambut kedatangan tahun baru dalam upacara mochitsuki (tradisi di Jepang membuat kue moci untuk menyambut tahun baru).
Selain beberapa kata serapan di atas, tentunya masih banyak lagi kata serapan dari bahasa Jepang yang masuk ke bahasa Indonesia. Daftar di atas juga kata serapan bahasa Jepang yang sudah masuk ke dalam KBBI. Sehingga bisa dicari makna atau artinya terlebih dahulu sebelum digunakan untuk berkomunikasi.
Baca juga kata serapan dari bahasa lainnya:





