Cara Membuat Buku

Membuat Buku sebagai Sumber Inspirasi dan Media Berbagi

Inspirasi bisa datang dari mana saja, bahkan pada sepotong kalimat di dalam Buku. Berbagi juga bisa dalam bentuk apa saja, termasuk membuat buku.

Membuat Buku | Ada kalimat bijak yang mengatakan bahwa Buku adalah jendela dunia. Istilah tersebut memang sangat tepat untuk mewakili fungsi dan manfaat dari buku. Sebagaimana layaknya jendela, ia membantu kita melihat sesuatu yang ada di luar atau di dalam bangunan. Pun juga buku, membantu kita melihat bagian dalam atau bagian luar dari sebuah objek.

Buku adalah kumpulan kertas atau bahan lainnya yang dijilid menjadi satu pada salah satu ujungnya dan diberi tulisan atau gambar. Setiap sisi dari sebuah lembaran kertas pada buku disebut sebuah halaman. (https://id.wikipedia.org/wiki/Buku) . Walaupun sangat sederhana dan terdiri dari lembaran-lembaran kertas, buku memiliki makna yang lebih kompleks dari itu. Bahkan bagi beberapa orang buku dapat menjadi sahabat karib yang menemani mereka disetiap waktu.

Untuk tipe buku bacaan sendiri dikelompokkan menjadi beberapa jenis berdasarkan dari isinya. Ada buku novel, buku ajar, buku katalog, dan lain sebagainya. Buku novel adalah buku yang berisi tentang cerita baik itu fiksi maupun non fiksi. Jenis buku novel menggunakan Bahasa-bahasa sastra yang tidak formal. Berbeda dengan buku ajar atau buku akademis yang cenderung menggunakan Bahasa baku.

Buku merupakan sumber inspirasi dan motivasi. Sebuah novel yang berisi cerita juga dapat menjadi inspirasi dan sumber motivasi. Tidak sedikit orang-orang yang bangkit dari keterpurukan setelah membaca buku. Sebagai contoh adalah buku Chairul Tanjung si Anak Singkong. Chairul Tanjung, seorang pengusaha dan pimpinan dari CT grup, menceritakan tentang perjalanan hidupnya. Mulai dari masa-masa sulit hingga ia berhasil sampai di puncak kesuksesan. Buku-buku seperti ini banyak memotivasi kaum muda untuk berusaha keras dalam menggapai cita-citanya.

Ada banyak hal yang bisa kita pelajari ketika membaca sebuah buku. Buku sendiri adalah tempat penulis mengemukakan gagasan dan ide-idenya. Dengan demikian kita dapat mengetahui pemikiran seorang tokoh melalui karya-karya tulisannya. Berbagai ide, cerita pengalaman, dan pengetahuan yang dimiliki si penulis akan dituangkan melalui rangkaian kata-kata dalam sebuah buku.

Selain menjadi sumber inspirasi dan sumber motivasi bagi pembaca, buku juga adalah media untuk berbagi. Tidak hanya para ahli atau tokoh, tetapi semua orang dapat membagikan ilmunya melalui buku. Dengan kata lain semua orang bisa menjadi penulis. Apapun bisa menjadi bahan tulisan. Baik itu pengalaman pribadi, cerita teman-teman dekat, dan lain sebagainya.

Mayoritas orang berfikir bahwa membuat buku adalah sesuatu yang sulit untuk dilakukan. Ada yang beranggapan bahwa dirinya tidak bisa menulis dengan baik, ada yang beranggapan susah menemukan ide untuk membuat buku, hingga ada yang tidak tau bagaimana harus berurusan dengan penerbit buku.

Alasan-alasan yang saya kemukakan di atas adalah alasan yang sering diungkapkan teman-teman ketika berbicara tentang menulis buku. Padahal sebenarnya jika kita mau selalu ada jalan untuk permasalahan-permasalahan tersebut. membuat buku bukan hanya perkara mendapatkan ketenaran sebagai penulis, tetapi juga tentang bagaimana kita berusaha membagikan apa yang kita miliki lewat tulisan.

Kemampuan menulis adalah kemampuan yang dapat dilatih. Walaupun ada sebagian orang yang menganggap menulis adalah bakat bawaan yang hanya dimiliki oleh beberapa orang. Namun kembali lagi ke prinsip awal bahwa segala sesuatu mungkin terjadi asalkan kita mau berusaha. Jika anda merasa kurang memiliki kemampuan menulis, anda tetap bisa menjadi penulis yang baik jika terus berlatih.

Untuk masalah ide tulisan, ada banyak sekali ide di sekitar kita yang dapat dijadikan sebagai bahan tulisan. Kisah kehidupan sehari-hari pun dapat kita ceritakan ulang dan disusun menjadi sebuah kumpulan cerpen. Atau mungkin kisah cinta sahabat anda yang menurut anda menarik bisa dijadikan sebagai bahan untuk membuat novel.

Inspirasi membuat buku juga bisa didapatkan dari membaca buku. Misalkan buku akademik atau buku ajar, bisa dijadikan referensi untuk menulis kembali buku ajar menggunakan Bahasa anda sendiri. Hal itu sah-sah saja selama tidak merubah konten (teori-teori paten) yang ada. Pada intinya banyak sekali bahan dan ide yang bisa menjadi bahan untuk menulis buku.

Terakhir adalah tentang berurusan dengan penerbit. Naskah buku selamanya akan tetap menjadi naskah jika tidak diterbitkan. Jika anda tidak mau berurusan dengan penerbit, anda bisa menerbitkan buku anda sendiri. Walaupun tentu lebih rumit jika sumber dayanya tidak memadai.

Jika anda memutuskan untuk menyerahkan naskah anda pada penerbit, ada beberapa hal yang harus anda ketahui seperti prioritas terbitan, seleksi naskah, kontrak kerja sama, hingga tentang royalti. (https://penerbitdeepublish.com/aspek-penerbit-buku/) Untuk memilih penerbit anda harus menyesuaikan dengan topik pembahasan pada buku anda. Karena ada beberapa penerbit yang hanya focus pada karya-karya popular seperti novel. Ada juga yang fokus pada buku-buku akademik.

Apakah Anda sedang atau ingin menerbitkan buku? Dengan menjadi penulis penerbit buku Deepublish, buku Anda kami terbitkan secara gratis. Anda cukup mengganti biaya cetak. Silakan isi data diri Anda di sini.

Jika Anda ingin mengetahui lebih banyak tentang teknik menulis  anda dapat melihat Artikel-artikel berikut:

Cara Membuat Buku : Pahami Penyajian Data Informasi dalam Buku

10 Penggunaan Huruf Kapital Dalam Membuat Buku

Cara Membuat Buku dengan Hasil Wawancara Sebagai Sumber Buku

Membuat Buku Ajar, Inilah Langkah Mudah dan Persiapannya!

Anda mempunyai BANYAK IDE, BANYAK TULISAN, tapi BINGUNG bagaimana caranya MEMBUAT BUKU, gunakan fasilitas KONSULTASI MENULIS dengan TIM PROFESSIONAL kami secara GRATIS disini!

 

[Niki Hidayati]

Referensi :

  1. https://penerbitdeepublish.com/aspek-penerbit-buku/
  2. https://id.wikipedia.org/wiki/Buku

 

 

deepublish

View Comments

Recent Posts

Halaman Prancis Buku: Isi, Contoh, Bedanya dengan Halaman Judul

Pada saat menerbitkan buku, penerbit yang dipilih sering menambahkan halaman prancis atau half title dalam…

4 hari ago

18 Tools Pendeteksi AI untuk Karya Tulis dan Gambar

Menggunakan tools pendeteksi AI tentu menjadi langkah tepat bagi guru dan dosen. Tools ini bisa…

4 hari ago

Panduan Menulis Draft Buku, Bisa Tingkatkan Produktivitas!

Proses menulis biasanya diawali dengan menulis draft dan disebut sebagai draft pertama. Penulisan draft menjadi…

4 hari ago

7 Hal yang Harus Diperhatikan saat Melakukan Self Editing

Salah satu tahapan penting dalam proses menulis adalah swasunting atau self editing. Melakukan swasunting membantu…

4 hari ago

25 Pilihan Platform AI untuk Parafrase

Menggunakan AI untuk parafrase memang menjadi pilihan banyak akademisi saat ini, baik itu dosen maupun…

4 hari ago

15 Pilihan AI untuk Membuat Mind Mapping

Menggunakan AI untuk membuat mind mapping atau peta konsep, tentunya menjadi alternatif yang banyak dipilih.…

4 hari ago