Daftar Isi
Pada saat membuat suatu karya tulis menggunakan Ms Word, mungkin ada kalanya membutuhkan elemen tambahan untuk memperjelas suatu penjelasan. Misalnya menambahkan grafik. Sudahkah mengetahui cara membuat grafik di Word?
Ms Word merupakan salah satu aplikasi yang banyak digunakan untuk kebutuhan mengetik dokumen jenis apapun. Menariknya, di dalamnya tersedia beberapa fitur menarik untuk meningkatkan tampilan dan kompleksitas penyajian data. Termasuk fitur grafik, berikut cara pembuatannya.
Sebelum memahami bagaimana cara membuat grafik di Word, maka pahami dulu apa itu grafik. Secara umum, grafik merupakan sekumpulan data yang bersumber dari beberapa tabel kemudian disajikan atau ditampilkan secara visual.
Adapun yang dimaksud secara visual ini bisa dalam bentuk gambar, seperti tabung, segitiga, lingkaran dan lain sebagainya. Menambahkan grafik sangat tepat dilakukan untuk menampilkan data dengan lebih menarik dan mudah dipahami.
Jika membaca sebuah data dalam bentuk tabel, maka dijamin mudah pusing karena harus mengolah seluruh data dalam bentuk angka dan teks. Namun, ketika dibuat dalam grafik maka akan tampil dalam bentuk gambar.
Beberapa data di beberapa tabel bisa dijadikan satu yang membuat penyajian data terlihat lebih ringkas dan pembaca tidak butuh waktu lama memahami informasi yang disajikan penulis. Inilah alasan kenapa penambahan grafik jamak dijumpai, khususnya di KTI.
Menambahkan grafik di dalam naskah ternyata tidak susah, sebab ada cara membuat grafik di Word secara instan menggunakan fitur khusus. Selain itu, jenis grafik juga ada beberapa yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan penulis. Diantaranya adalah:
Jenis grafik yang pertama adalah grafik batang. Grafik batang yaitu jenis grafik yang menyajikan data atau informasi dalam bentuk batang yang berjejer. Satu data dengan data lain ditampilkan dengan warna berbeda untuk memudahkan pembaca memahaminya.
Grafik batang umumnya digunakan untuk menyajikan perbandingan data antara satu sampai maksimal 8 jenis data. Data dengan nilai tinggi akan memiliki batang paling tinggi, begitu seterusnya. Berikut tampilan grafik batang.
Jenis grafik yang kedua adalah grafik garis. Grafik garis yaitu sebuah grafik yang menampilkan data dalam bentuk garis atau curva. Secara umum, grafik jenis ini digunakan untuk data yang selalu berubah, misalnya nilai tukar mata uang, nilai saham, penjualan.
Berikut adalah tampilan dari grafik garis:
Terakhir adalah grafik lingkaran yang merupakan sebuah grafik yang menampilkan data dalam bentuk lingkaran. Grafik jenis ini digunakan untuk menjelaskan data dalam bentuk persentase dan menampilkan keseluruhan data. Berikut tampilannya:
Lalu, bagaimana cara membuat grafik di Word untuk ketiga jenis grafik di atas? Caranya sangat mudah, karena di Ms Word sendiri sudah disediakan fitur untuk membuat grafik dengan berbagai jenis sesuai penjelasan di atas. Berikut detail penjelasannya:
Jenis grafik yang pertama adalah grafik batang dan tersedia fitur khusus di Word untuk membuat atau menampilkannya di lembar kerja. Berikut langkah-langkahnya:
Tutorial Microsoft Word ini dapat membuat proses menulis Anda lebih rapi dan cepat:
Lalu, bagaimana cara membuat grafik di Word untuk jenis grafik garis? Pada dasarnya adalah sama, hanya dalam memilih jenis grafik dipilih bentuk garis atau “Line”. Berikut langkah-langkahnya:
Sedangkan untuk cara membuat grafik di Word jenis grafik lingkaran langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
Sedang menulis daftar pustaka tapi bingung menggunakan format apa? Kenali dan pilih sesuai kebutuhan Anda:
Pertanyaan lain yang sering ditanyakan terkait cara membuat grafik di Word adalah cara mengedit grafik tersebut. Mengedit disini bisa dalam dua bentuk tindakan, pertama mengedit data di dalam grafik yang keliru agar menjadi benar.
Edit yang kedua adalah mengubah jenis grafik, misalnya keliru harusnya memakai grafik batang tapi memakai grafik garis. Kebutuhan mengedit yang berbeda memiliki langkah yang berbeda juga. Berikut detail penjelasan tata caranya:
Data di dalam grafik akan ditampilkan di Excel yang otomatis muncul di sisi sebelah lembar kerja Ms Word. Maka cara untuk mengedit data yang keliru tinggal mengubah data di Excel yang tampil di layar.
Jika Excel tidak muncul, klik grafik di lembar kerja untuk memanggil tampilan Excel berisi tabel data tersebut. Baru kemudian diedit sesuai dengan kebutuhan, data di Excel otomatis akan mengubah tampilan data di grafik yang ada di lembar kerja.
Pada gambar di atas, sisi sebelah kanan adalah tabel data di dalam Excel yang muncul otomatis ketika fitur grafik digunakan. Silahkan ubah data sesuai kebutuhan di tabel Excel tersebut, bukan mengubah data di grafik yang tampil di lembar kerja.
Selanjutnya, jika keliru memilih jenis grafik dan ingin memperbaikinya. Maka berikut langkah-langkahnya:
Dari penjelasan cara membuat grafik di Word dan juga cara mengeditnya tersebut, tentu bisa dipahami dengan sangat mudah. Kuncinya adalah memanggil fitur grafik dan melakukan pengeditan terhadap data di tabel Excel. Sekali lagi tabel Excel ini muncul otomatis dan tidak perlu dibuat manual.
Artikel ini akan membantu proses menulis Anda lebih efisien, rapi, dan mudah:
Dalam suatu penelitian kualitatif, bagian atau tahapan yang umumnya dipandang sulit oleh peneliti adalah analisis…
Melakukan studi literatur dalam kegiatan penelitian adalah hal penting, salah satu teknik dalam hal tersebut…
Dalam menyusun suatu kalimat, seorang penulis tentu perlu menghindari kalimat tidak padu. Kalimat jenis ini…
Salah satu teknik penentuan sampel penelitian adalah cluster random sampling. Sesuai namanya, teknik ini masuk…
Jaringan Advokasi Tambang (Jatam) menjadi perbincangan hangat usai menerbitkan surat pengumuman berisi penolakan dicantumkan sebagai…
Dalam penelitian, peneliti perlu memahami cara menghitung sampel penelitian yang tepat. Sebab, sampel penelitian menjadi…